Langsung ke konten utama

Postingan

Agro Edukasi Wisata Ragunan: Wisata Pertanian di Tengah-Tengah Kota

Agro Edukasi Wisata Ragunan adalah salah satu spot wisata terbaru Jakarta sejak 15 Desember 2020 lalu. Selain menjadi objek wisata, Agro Edukasi Wisata Ragunan juga menjadi tempat edukasi percontohan pertanian di tengah-tengah kota. Dengan lahan 2,2 hektar ini kita dapat menemukan berbagai kebun, kolam, hingga peternakan mini. Objek wisata Agro Edukasi Wisata Ragunan dibuat oleh Pemprov DKI untuk mengembangkan kawasan produk, edukasi, inovasi teknologi, inkubasi bisnis, konversasi lingkungan, serta tempat wisata. Di Agro Edukasi Wisata Ragunan mengajak pengunjung mengenal teknologi budidaya pertanian perkotaan, seperti bagaimana budidaya hidroponik, microgreen, serta tanaman adible flower di perairan (akuakultur). Melalui Agro Edukasi Wisata Ragunan kita juga dapat belajar bagaimana cara pembibitan, pemupukan, panen, hingga pengemasan dan pemasarannya.  
Postingan terbaru

Taman Kota dan Fungsinya

Taman kota adalah taman yang berada di lingkungan perkotaan dalam skala luas dan dapat mengatasi dampak-dampak yang ditimbulkan dari perkembangan kota. Taman kota dibuat pertama kali untuk mengatasi masalah-masalah kependudukan bahkan sampai masalah sosial dan ekonomi. Menurut fungsi dan dasarnya, suatu tempat dikatakan layak dihuni masyarakat jika mengabungkan kedua unsur, yaitu desa dan kota. Jadi,  menemukan sebuah peradabaan baru yang saling berketerikatan. Desain taman kota pun dapat disesuaikan oleh kebutuhan dan keinginan dari konsep kota tersebut. Beberapa taman kota dibuat sebagai  drainase , area olahraga, tempat bermain anak, tempat rekreasi, dan tentunya sebagai ruang terbuka hijau.

Tiga Tempat Ini Cocok untuk Anak Milenial Nongkrong Lho!

Anak muda sangat menyukai hal-hal yang berbau kreatif dan bebas. Bebas bukan dalam artian buruk tapi bebas dalam artian berpikir dan bertanggung jawab atas dirinya sendiri. Anak muda kadang membutuhkan tempat untuk mengembalikan energinya untuk tetap berada pada on track nya mereka. Ini dia tempat yang cocok untuk anak-anak muda mengekspresikan dan mengembalikan energinya versi isshiny.blogspot!                                 1.     Thamrin 10 Food and Creative Park Ibaratnya ini adalah tempat instagramble kaum generasi muda saat ini. Mengambil konsep taman interaksi, membuanya dapat diakses oleh semua lapisan masyarakat. Fasilitas yang nyaman, pohon-pohon yang rindang ditambah band-band yang mengisi panggung membuat taman ini semakin menarik dikunjungi!                  2.     Flyover Slipi Skateboard Bagi anak-anak muda yang menyukai skateboard , flyover slipi ini boleh menjadi pilihan. Walaupun terkesan sederhana, tempat ini sangat mengasikan untuk didatangi. Kita dapat m

Ini Dia 5 Aktivitas yang dapat kamu lakukan di Taman Lapangan Banteng

Melalui laman resmi taman kota DKI menyatakan, sejak Sabtu 14 Maret 2021, 24 taman kota dan hutan kota Jakarta telah dibuka. Salah satu taman yang sudah dibuka dan dapat diakses kembali adalah Taman Lapangan Banteng di Jakarta Pusat. Taman Lapangan Banteng ini menjadi pilihan untuk masyarakat setempat menyalurkan kepenatan sekaligus mewadahi aktivitas kreasi masyarakat. Tentunya dengan tetap memenuhi standar dan protokol kesehatan yang ada. Ada lima aktivitas yang dapat anda lakukan saat berkunjung ke Taman Lapangan Banteng ini. 1.   Melakukan olah raga dan berjalan-jalan santai Anda dapat berlari dan berjalan-jalan santai sepanjang lapangan dekat dinding dan amphitheater. Selain berolahraga dan berjalan santai anda juga dapat bersepeda dan melakukan gerakan-gerakan kecil sebagai bentuk peregangan tubuh selama berada di rumah. 2.     Mengambil foto baik foto alam maupun suasana sekitar Dalam terbitan Psychological Science 2008 , menyarankan kita untuk melihat foto-foto ala

Melihat Patung Anne de Kiev di Taman Cattleya

Di jalan S. Parman, Tomang, Jakarta Barat tepatnya di hadapan Mall Taman Anggrek, terdapat sebuah taman kota bernama Taman Cattleya. Di taman Cattleya ini, ada sebuah ikon menarik berupa patung bernama Anne de Kiev. Patung itu diberikan oleh Kota Kiev sebagai hadiah ulang tahun Ibukota Jakarta ke-492 oleh Walikota Kiev, Ukrania. Patung yang tingginya sekitar 140 cm dan terbuat dari bahan artistik khusus ini, dibuat oleh seorang seniman asal Ukrania, bernama Mr. Konstanin Skrytutski. Patung Anne de Kiev dibuat berdasarkan patung asli yang berada di Ukrania. Anne merupakan sosok yang berpengaruh dan menginspirasi pada masanya di Kiev, karena ia tinggal dan dibesarkan di sana.  Pada zaman dahulu, Anne atau yang biasa disebut Anna yaroslavna, dikenal sebagai sosok wanita terpelajar, banyak mengenal ragam bahasa, berpengetahuan, dan suka berkuda. Selain sebagai hadiah ulang tahun Kota Jakarta, patung pemberian ini merupakan simbol persahabatan dan hubungan baik antara Kiev dan Ibukota J

Taman Benyamin Sueb Bermain sambil Mengenal Kebudayaan

Tempat beridirinya, Taman Benyamin Sueb ini dulunya merupakan Gedung bekas KODIM 0505 yang menjadi saksi bisu perjuangan rakyat Jatinegara dan sekitarnya dalam revolusi nasional Indonesia.  Gedung itu digunakan sebagai markas para pejuang yang tergabung dalam Laskar Rakyat Jakarta Raya (LRJR) yang kemudian diahlifungsikan sebagai Taman Benyamin Sueb. Taman ini dibuat untuk mengenang perjalan bang Ben yang merupakan sosok yang serba bisa dan menginspirasi. Di Taman Benyamin Sueb ini pastinya memamerkan hal-hal yang menjadi ciri khas dari sosok bang Ben, mulai dari koleksi-koleksi bajunya, penghargaan yang dirahi, serta foto-foto keluarganya. Taman Benyamin Sueb diresmikan pada tanggal 22 September 2018 lalu oleh Gurbernur Jakarta Anies Baswedan. Taman ini kemudian mulai aktif dan melakukan banyak kegiatan di tahun 2019 hingga 2020.  Mengapa disebut Taman, karena destinasi wisata ini dibuat untuk semua kalangan tanpa memandang kelas-kelas yang ada di masyarakat. Selain itu, Taman ben

24 Taman Kota dan 3 Hutan Kota Mulai Dibuka Kembali

Melalui laman remsi instagram @temantamandki ( 12/03 2021) menyatakan, 24 Taman kota dan 3 Hutan Kota Jakarta pada hari Sabtu, 13 Maret 2021 mulai dibuka kembali. Pemprov DKI serta Dinas Pertamanan dan Hutan Kota akan membuka kembali taman-taman kota tersebut dengan memenuhi ketentuan dan standart yang berlaku pada masa PPKM ini. Berikut merupakan nama-nama Taman Kota dan Hutan Kota yang dibuka kembali di Jakarta. Jakarta Pusat : 1.       Taman Lapangan Benteng 2.        Taman Sumenep Promenade 3.       Taman Setara Tanamur 4.       FO Slipi Skateboard                                  Jakarta Selatan : 1.       Taman Mataram 2.       Taman Kebagusan 3.       Taman Gandaria Tengah V 4.       Taman Mataram Timur 5.       Taman Sriwijaya 6.       Taman Tabebuya 7.       Taman Swadarma 8.       Taman Langsat 9.       Taman Puring 10.   Taman Margasatwa Ragunan 11.   Taman Kota Sangga Buana Jakarta Barat 1.       Taman Cattleya 2.       Taman Duri Kosambi 3.       TMB Green Garden 4.